Pilot dan Copilot

Pilot bertugas mengendalikan peralatan mekanis untuk mengarahkan pesawat mengangkut penumpang, surat dan barang dan melakukan tugas terkait pra-penerbangan dan dalam penerbangan.

Pengeboran Minyak dan Gas

Operator pengeboran minyak bumi dan gas bertugas menjadi: Pengawas mesin pengilangan minyak bumi dan gas alam mengoperasikan dan memonitor mesin dan menyesuaikan dan memelihara unit dan peralatan pengolahan yang menyuling, menyaring dan mengolah minyak bumi, produk minyak bumi atau gas alam.

Wartawan

Wartawan memiliki tugas untuk meneliti, menyelidiki, menginterpretasikan dan mengkomunikasikan berita dan urusan publik melalui surat kabar, televisi, radio dan media lainnya.

Psikiater

Psikiater melakukan pemeriksaan medis, menentukan diagnose, menerapkan tenik pengobatan untuk menyembuhkan dan mencegah penyakit cacat rohani.

Fisikawan

Ahli fisika (umum) melakukan penelitian dan meningkatkan atau mengembangkan konsep,teori, instrumentasi, perangkat lunak dan metode operasional yang berhubungan dengan fisika.

Arsitek

Arsitek bangunan merancang bangunan komersial, industri, institusi, bangunan tempat rekreasi dan perumahan dan merencanakan dan memantau konstruksi, melakukan pemeliharaan dan rehabilitasi.

Sutradara dan Produser

Produser dan sutradara film, pementasan, mengawasi dan mengontrol aspek teknis dan artistik dari film, televisi atau produksi radio dan pertunjukan panggung.

Dokter

Praktisi dokter umum mendiagnosa, mengobati dan mencegah penyakit, cedera, dan gangguan fisik dan mental lainnya dan menjaga kesehatan umum pada manusia melalui penerapan prinsip-prinsip dan prosedur kedokteran modern.

Perawat

Profesional keperawatan memberikan jasa pengobatan, dukungan dan perawatan bagi orang-orang yang membutuhkan perawatan akibat efek penuaan, penyakit, cedera, atau gangguan fisik atau mental lainnya, atau risiko kesehatan potensial.

Menejer Pemasaran

Manajer pemasaran merencanakan, mengatur, mengontrol dan mengkoordinir kegiatan atau proses pemasaran untuk mencapai target penjualan dan mengembangkan pasar secara efektif dan efisien.

Penyiar Radio

Penyiar di radio, televisi dan media lainnya membaca buletin berita, melakukan wawancara, dan membuat pengumuman atau perkenalan lain di radio, televisi, dan di bioskop dan perusahaan atau media lain.

Apoteker

Apoteker membuat dan memberikan obat-obatan dan preparat yang berhubungan dengan itu sesuai dengan resep atau formula.

Akuntan

Akuntan merencanakan, mengatur dan mengelola sistem akuntansi untuk individu dan perusahaan.

Programer dan Pembuat Software

Pengembang perangkat lunak meneliti, menganalisis dan mengevaluasi persyaratan untuk aplikasi perangkat lunak dan sistem operasi yang telah ada atau yang baru, dan merancang, mengembangkan, menguji dan memelihara solusi perangkat lunak untuk memenuhi persyaratan ini.

Showing posts with label Teknik Penerbangan. Show all posts
Showing posts with label Teknik Penerbangan. Show all posts

March 3, 2017

Pilot dan Copilot

116.201. 307.73. Pilot dan Copilot

● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 10-25 juta

Diskripsi
Pilot bertugas mengendalikan peralatan mekanis untuk mengarahkan pesawat mengangkut penumpang, surat dan barang dan melakukan tugas terkait pra-penerbangan dan dalam penerbangan. 

Tugas utama pilot adalah:

  1. Menerbangkan dan mengarahkan pesawat sesuai prosedur kontrol dan operasional; 
  2. Menyiapkan dan menyerahkan rencana penerbangan atau memeriksa rencana standar penerbangan; 
  3. Mengendalikan operasi peralatan mekanis, listrik dan elektronik dan memastikan bahwa semua peralatan dan kontrol bekerja dengan baik; 
  4. Menerapkan pengetahuan tentang prinsip-prinsip dan praktek penerbangan untuk mengidentifikasi dan mengatasi masalah yang timbul dalam perjalanan kerja; 
  5. Memeriksa catatan pemeliharaan dan melakukan inspeksi untuk memastikan pesawat dalam keadaan baik secara mekanis, pemeliharaan telah dilakukan dan semua peralatanbekerja; 
  6. Menandatangani sertifikat yang diperlukan dan memelihara catatan resmi penerbangan; 
  7. Memperoleh briefing dan izin sebelum penerbangan dan memelihara kontak dengan lalu kontrol lintas udara atau penerbangan selama penerbangan.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 116. Tansportasi, Distribusi dan Logistik
Golongan Jabatan: 307. Operator dan Perakit Mesin
Tipe Kepribadian-Realistis. Memerlukan bentuk-bentuk kecakapan, gerakan, dan keterampilan tertentu. Pekerjaan dilakukan di luar, penuh tantangan dan tidak melibatkan banyak dokumen namun bekerja sama dengan orang lain.
Nilai Pekerjaan – Memimpin, mengarahkan, mengemudikan, dan bertanggung jawab atas semua penumpang pesawat.
Keterampilan – Mengemudi: Mengarahkan pesawat pada jalur penerbangan yang aman dan menjaga kestabilan pesawat.
Kemampuan - kognitif: Standar penerbangan, membaca kondisi iklim. Psikomotor: terampil, cekatan, reflek yang baik.  Fisik: memiliki daya tahan tubuh yang baik, fisik yang ideal, dan stamina yang prima.  Sensory: membaca situasi lapangan dan memahami kondisi pesawat.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima informasi dari pusat atau menara kontrol bandara, mengidentifikasi situasi dan melakukan tindakan. Proses Mental: Memimpini dan mengontrol. Hasil Kerja: Memimpin anggota penerbangan dan membawa penumpang sampai pada tujuan. Interaksi dengan Orang Lain: Berkomunikasi dengan Pekerja Lainnya; Membangun dan Mempertahankan Hubungan Interpersonal; Mengkoordinasikan Kerja dan Kegiatan Lainnya.
Kondisi Fisik Kerja– Outdoors: didalam pesawat.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari dua tahun dan kurang dari lima tahun pekerjaan.
Pengetahuan – kepemimpinan, pengetahuan kedirgantaraan, organisasi dan koordinasi.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi Pilot, anda dapat melanjutkan studi ke sekolah Penerbangan.