103.203.
302.26. Aktor
● Pendidikan: SMA/Sarjana
● Pendapatan Perbulan: >5 juta
Diskripsi: Aktor adalah seseorang yang bekerja pada bidang entertaiment ataupun industri hiburan dan bertugas memerankan peran dalam produksi
film, televisi atau radio dan pertunjukan panggung.
- Mempelajari alur dan peran dalam produksi drama diatas panggung, iklan, televisi, radio atau sebagainya.
- Memerankan karakter yang dibuat oleh sutradara atau penulis dan mengkomunikasikannya ke penonton.
- Bercerita atau membaca sastra dengan lantang untuk mendidik atau menghibur pendengar.
- Mempersiapkan pertunjukan melalui latihan di bawah instruksi dan bimbingan sutradara produksi.
- Membaca skrip dan melakukan penelitian untuk memahami bagian-bagian, tema dan karakteristik tokoh dalam adegan suatu drama.
- Memerankan bagian dan menggambarkan peran seperti yang dikembangkan saat latihan dalam produksi film, televisi, radio dan panggung.
Lokasi
Kerja-Ketertarikan Lokasi:
103. Seni dan Komunikasi
Golongan
Jabatan: 302. Tenaga
Profesional
Tipe
Kepribadian- Artistik.
Orang model orientasi artistik ini ditandai dengan berbagai macam tugas dan
masalah yang memerlukan interpretasi atau kreasi bentuk-bentuk artistik melalui
cita rasa, perasaan dan imajinai. Orientasi artistic lebih menitikberatkan
pada ekspresi diri dan menghindari
keadaan yang bersifat intrapersonal, keteraturan, atau keadaan yang menuntut
ketrampilan fisik.
Nilai
Pekerjaan – memainkan
peran, mempelajari alur naskah, bercerita melakukan penelitian untuk memahami
bagian dari tema dan karakteristik yang akan dibawakan dalam drama, iklan,
film, televisi, radio dll.
Keterampilan
– Akting:
Memainkan peran atau karakter tertentu dalm sebuah drama.
Kemampuan
- kognitif:
menghafal skenario, pemahaman berbagai karakteristik peran yang dibawakan. Psikomotor: keluwesan dalam memerankan
peran. Fisik: tidak memiliki kriteria khusus. Sensory:
penghayatan karakter.
Kegiatan
Kerja Umum- Input Informasi: Naskah dan skenario. Proses Mental: Merencanakan, mempelajari
dan kerjasama. Hasil Kerja:
Menyajikan sebuah drama yang dapat dinikmati oleh penonton. Interaksi dengan Orang Lain: bekerjasama
dengan sutradara, penulis skenario dan pekerja lain.
Kondisi
Fisik Kerja – Indoors: dalam gedung/studio pertunjukan. Outdoors: memainkan peran dalam
pembuatan film.
Pengalaman
- Membutuhkan
pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau
pengalaman bidang yang sama.
Persiapan
Kerja - lebih dari satu
tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan
– bidang keilmuan yang
sama.
Sekolah
Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang Aktor, anda dapat mengikuti pelatihan ataupun melanjutkan studi pada sekolah seni dengan jurusan konsentrasi pada keilmuan seni peran dan drama.