March 11, 2017

Chefs dan Kepala Cooks

109.205. 304.41. Chefs dan Kepala Cooks

● Pendidikan: SMA, Sarjana, Sekolah Perhotelan dan Pariwisata
● Pendapatan Perbulan: Rp 3-5 juta



Deskripsi: 
Juru masak adalah orang bertugas merencanakan, mengatur, menyiapkan dan memasak makanan di hotel, restoran atau tempat-tempat makan lainnya. 

Tugas utama seorang koki atau chef meliputi: 

  1. Merencanakan menu makanan, menyiapkan dan memasak. 
  2. Merencanakan, mengawasi dan mengkoordinasikan pekerjaan asisten dapur.
  3. Memeriksa kualitas makanan dan bahan makanan.
  4. Menimbang, mengukur dan mencampur bahan sesuai resep.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 109. Perhotelan, Pariwisata dan Rekreasi
Golongan Jabatan: 304. Tenaga Tata Usaha
Tipe Kepribadian- Enterpresing. Memiliki ciri khas diantaranya menggunakan ketrampilan-ketrampilan berbicara untuk menguasai orang lain atau mempengaruhi orang lain, menganggap dirinya paling kuat, jantan, mudah untuk mengadakan adaptasi dengan orang lain, menyenangi tugas-tugas sosial yang kabur, perhatian yang besar pada kekuasaan, status dan kepemimpinan, agresif dalam kegiatan lisan.
Nilai Pekerjaan – merencanakan, mengatur, menyiapkan dan memasak makanan di hotel, restoran dan tempat-tempat makan lainnya.
Keterampilan – Memasak: persiapan diri untuk berpartisipasi dalam kompetisi olahraga.
Kemampuan - kognitif: ilmu memasak dan ilmu gizi. Psikomotor: cekatan dan lincah.  Fisik: tidak membutuhkan kriteria khusus.  Sensory: mampu memperkirakan komposisi racikan makanan dengan baik.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: membuat dan merencanakan daftar menu makanan. Proses Mental: mengatur, memimpin dan merencanakan. Hasil Kerja: menyajikan makanan sesuai dengan keinginan pelanggan atau sesuai menu harian yang sudah disusun. Interaksi dengan Orang Lain: bekerjasama dengan koki lain dan pemilik restoran/hotel.
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: dalam dapur dan ruang pemasakan.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari lima tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang chef atau koki, anda dapat melanjutkan studi pada sekolah yang menyediakan program studi tata boga, atau anda dapat melanjutkan ke sekolah SMA kemudian melanjutkan studi ke perguruan tinggi yang memiliki program studi tata boga.