Pilot dan Copilot

Pilot bertugas mengendalikan peralatan mekanis untuk mengarahkan pesawat mengangkut penumpang, surat dan barang dan melakukan tugas terkait pra-penerbangan dan dalam penerbangan.

Pengeboran Minyak dan Gas

Operator pengeboran minyak bumi dan gas bertugas menjadi: Pengawas mesin pengilangan minyak bumi dan gas alam mengoperasikan dan memonitor mesin dan menyesuaikan dan memelihara unit dan peralatan pengolahan yang menyuling, menyaring dan mengolah minyak bumi, produk minyak bumi atau gas alam.

Wartawan

Wartawan memiliki tugas untuk meneliti, menyelidiki, menginterpretasikan dan mengkomunikasikan berita dan urusan publik melalui surat kabar, televisi, radio dan media lainnya.

Psikiater

Psikiater melakukan pemeriksaan medis, menentukan diagnose, menerapkan tenik pengobatan untuk menyembuhkan dan mencegah penyakit cacat rohani.

Fisikawan

Ahli fisika (umum) melakukan penelitian dan meningkatkan atau mengembangkan konsep,teori, instrumentasi, perangkat lunak dan metode operasional yang berhubungan dengan fisika.

Arsitek

Arsitek bangunan merancang bangunan komersial, industri, institusi, bangunan tempat rekreasi dan perumahan dan merencanakan dan memantau konstruksi, melakukan pemeliharaan dan rehabilitasi.

Sutradara dan Produser

Produser dan sutradara film, pementasan, mengawasi dan mengontrol aspek teknis dan artistik dari film, televisi atau produksi radio dan pertunjukan panggung.

Dokter

Praktisi dokter umum mendiagnosa, mengobati dan mencegah penyakit, cedera, dan gangguan fisik dan mental lainnya dan menjaga kesehatan umum pada manusia melalui penerapan prinsip-prinsip dan prosedur kedokteran modern.

Perawat

Profesional keperawatan memberikan jasa pengobatan, dukungan dan perawatan bagi orang-orang yang membutuhkan perawatan akibat efek penuaan, penyakit, cedera, atau gangguan fisik atau mental lainnya, atau risiko kesehatan potensial.

Menejer Pemasaran

Manajer pemasaran merencanakan, mengatur, mengontrol dan mengkoordinir kegiatan atau proses pemasaran untuk mencapai target penjualan dan mengembangkan pasar secara efektif dan efisien.

Penyiar Radio

Penyiar di radio, televisi dan media lainnya membaca buletin berita, melakukan wawancara, dan membuat pengumuman atau perkenalan lain di radio, televisi, dan di bioskop dan perusahaan atau media lain.

Apoteker

Apoteker membuat dan memberikan obat-obatan dan preparat yang berhubungan dengan itu sesuai dengan resep atau formula.

Akuntan

Akuntan merencanakan, mengatur dan mengelola sistem akuntansi untuk individu dan perusahaan.

Programer dan Pembuat Software

Pengembang perangkat lunak meneliti, menganalisis dan mengevaluasi persyaratan untuk aplikasi perangkat lunak dan sistem operasi yang telah ada atau yang baru, dan merancang, mengembangkan, menguji dan memelihara solusi perangkat lunak untuk memenuhi persyaratan ini.

Showing posts with label IPA. Show all posts
Showing posts with label IPA. Show all posts

March 9, 2017

Dokter Hewan

108.204. 302.22. Dokter Hewan

● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 7-10 juta

Diskripsi: 
Dokter hewan mendiagnosis, mencegah dan mengobati penyakit, cedera dan disfungsi pada hewan. Mereka memberikan perawatan kepada berbagai binatang atau mengkhususkan diri dalam pengobatan kelompok hewan tertentu atau di bidang khusus tertentu, atau memberikan jasa profesional untuk perusahaan-perusahaan komersial yang memproduksi produk biologi dan farmasi. Tugasnya meliputi: menentukan keberadaan dan sifat kondisi abnormal dengan pemeriksaan fisik, tes laboratorium dan melalui teknik pencitraan diagnostik termasuk radiografi dan ultrasound; mengobati hewan secara medis dan operasi, dan memberikan dan meresepkan obat, analgesik, dan anestesi umum dan lokal; melakukan operasi, merawat luka dan patah tulang; memberikan jasa kebidanan pada hewan; berpartisipasi dalam program yang dirancang untuk mencegah dan penyebaran penyakit hewan; inokulasi hewan, dan pengujian penyakit menular dan memberitahu pihak berwenang tentang wabah penyakit hewan menular; melakukan otopsi untuk menentukan penyebab kematian; memberi saran kepada klien tentang kesehatan, gizi dan makan, kebersihan, pemuliaan, dan perawatan hewan.

Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 108. Ilmu Kesehatan
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian- Sosial. Tipe model ini memiliki kecenderungan untuk memilih lapangan pekerjaan yang bersifat membantu orang lain. Memiliki ciri pandai bergaul dan berbicara, bersifat responsive, bertanggung jawab, kemanusiaan, bersifat religius, memiliki kecakapan verbal, hubungan antarpribadi, lebih berorientasi pada perasaan.
Nilai Pekerjaan – mendiagnosis, mencegah dan mengobati penyakit, disfungsi pada hewan.
Keterampilan – Ilmu Kesehata hewan: segala seseuatu yang berhubungan dengan kesehatan hewan.
Kemampuan - kognitif: ilmu kesehatan, perawatan hewan. Psikomotor: cekatan dan sigap.  Fisik: tidak membutuhkan kriteria khusus.  Sensory: diagnosis dan penanganan yang baik.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: menerima dan menyampaikan laporan hasil diagnosa dan penanganan. Proses Mental: melayani, merencanakan dan mengatur. Hasil Kerja: membantu mengobati disfungsi hewan. Interaksi dengan Orang Lain: bekerjasama dengan pemilik hewan dan pekerja kesehatan hewan lain.
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: klinik hewan.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang Dokter Hewan, anda dapat melanjutkan studi ke sekolah SMA dengan jurusan IPA yang nantinya dapat melanjutkan lagi pada perguruan tinggi yang menyediakan program studi kedokteran hewan.

Asisten Medis

108.204. 303.32. Asisten Medis

● Pendidikan: D3 dan Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 4-6 juta

Diskripsi: Asisten medis adalah tenaga medis yang melakukan tugas klinis dan administrasi dasar untuk mendukung perawatan pasien di bawah pengawasan langsung dari praktisi medis atau profesional kesehatan lainnya. 

Tugas utama asisten medis adalah:

  1. Mewawancarai pasien dan keluarganya untuk memperoleh informasi tentang status kesehatannya dan sejarah medis.
  2. Membantu dokter dan profesional kesehatan lainnya untuk memeriksa dan menangani pasien, termasuk mengukur dan mencatat tanda-tanda vital, memberikan obat-obatan, dan melakukan prosedur klinis rutin seperti memberi suntikan dan melepas jahitan.
  3. Mengumpulkan darah, jaringan atau spesimen lain, dan menyiapkannya untuk pengujian laboratorium.
  4. Memberikan informasi kepada pasien dan keluarga tentang topik kesehatan termasuk obat yang diresepkan oleh dokter atau profesional kesehatan lainnya.
  5. Menjaga kebersihan ruang tunggu dan pemeriksaan pasien.
  6. Merekam informasi tentang sejarah medis pasien, pengujian diagnostik dan informasi lainnya dalam sistem penyimpanan catatan medis.
  7. Menjadwalkan janji dengan pasien, dan mempersiapkan dokumen yang diperlukan untuk tagihan, pelaporan dan asuransi.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 108. Ilmu Kesehatan
Golongan Jabatan: 303. Tenaga Teknisi dan Asisten Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian- Sosial. Tipe model ini memiliki kecenderungan untuk memilih lapangan pekerjaan yang bersifat membantu orang lain. Memiliki ciri pandai bergaul dan berbicara, bersifat responsive, bertanggung jawab, kemanusiaan, bersifat religius, memiliki kecakapan verbal, hubungan antarpribadi, lebih berorientasi pada perasaan.
Nilai Pekerjaan – melakukan tugas klinis dan administrasi dasar.
Keterampilan – Administrasi Medis: menyiapkan berbagai keperluan dasar dokter.
Kemampuan - kognitif: ilmu kesehatan, perawatan, dan administrasi medis. Psikomotor: cekatan dan sigap.  Fisik: tidak membutuhkan kriteria khusus.  Sensory: diagnosis yang baik.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: menerima dan menyampaikan laporan hasil diagnosa awal kepada dokter. Proses Mental: melayani, merencanakan dan mengatur. Hasil Kerja: membantu dan menyiapkan segala keperluan dokter. Interaksi dengan Orang Lain: bekerjasama dengan dokter profesional, pekerja medis lain dan pasien.
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: dalam rumah sakit, klinik, puskesmas. Outdoors: pengobatan masal, bakti sosial pada even tertentu.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Jika anda tertarik ingin menjadi seorang Asisten medis, anda dapat melanjutkan studi pada sekolah keperawatan ataupun sekolah kesehatan yang ada di daerah anda.

March 8, 2017

Desainer Grafis dan Multimedia

103.203. 302.21. Desainer Grafis dan Multimedia
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 3-6 juta


Diskripsi: 
Perancang grafis dan multimedia adalah orang yang marancang konten informasi untuk publikasi komunikasi dan tampilan visual atau audio. Menciptakan efek khusus, animasi, atau gambar visual lainnya untuk digunakan dalam permainan komputer, film, video musik, media cetak dan iklan. 

perancang grafis dan multimedia memiliti tugas seperti: 

  1. Menentukan tujuan dan kendala dari desain melalui konsultasi dengan klien dan stakeholder.
  2. Merumuskan konsep desain . 
  3. Mempersiapkan sketsa, diagram, ilustrasi dan layout untuk mengkomunikasikan konsep desain.
  4. Merancang grafis kompleks dan animasi untuk memenuhi kebutuhan fungsional, estetika dan kreatif dari desain.
  5. Merinci dan mendokumentasikan desain yang dipilih untuk produksi.


Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 103. Seni dan Komunikasi
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian- Artistik. Orang model orientasi artistik ini ditandai dengan berbagai macam tugas dan masalah yang memerlukan interpretasi atau kreasi bentuk-bentuk artistik melalui cita rasa, perasaan dan imajinai. Orientasi artistic lebih menitikberatkan pada  ekspresi diri dan menghindari keadaan yang bersifat intrapersonal, keteraturan, atau keadaan yang menuntut ketrampilan fisik.
Nilai Pekerjaan – merancang, menganalisis kebutuhan produksi, memilih dan menentukan produk, merancang dan melaksanakan produksi.
Keterampilan – Desain grafis: merancang dan membuat desain sesuai dengan keinginan.
Kemampuan - kognitif: multimedia dan desain grafis. Psikomotor: tidak membutuhkan kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: imajinatif dan kreatif.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: menerima pesanan desain yang akan dibuat dan membuat dan menyampaikan hasil produksi. Proses Mental: merencanakan, pemecahan masalah dan melaksanakan produksi. Hasil Kerja: Menyajikan sebuah desain grafis sesuai kebutuhan dan keinginan pelanggan. Interaksi dengan Orang Lain: bekerjasama dengan pemesan dan pekerja lain.
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: dalam ruang kerja/kantor. Bekerja secara individu dan grup.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang Desainer grafis, anda dapat melanjutkan studi pada sekolah yang menyediakan program studi informatika, seperti SMK dengan jurusan informatika. Atau anda dapat melanjutkan sekolah pada umum dan mengambil jurusan desain grafis saat melanjutkan pada perguruan tinggi.

March 7, 2017

Arsitek Bangunan

102.203. 302.21. Arsitek Bangunan

● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 7-10 juta



Diskripsi: 
Arsitek bangunan adalah seseorang yang bekerja dalam hal merancang bangunan komersial, industri, institusi, bangunan tempat rekreasi, merencanakan dan memantau konstruksi, serta melakukan pemeliharaan dan rehabilitasi.


Secara rinci, tugas seorang Arsitek meliputi:

  1. Mengembangkan teori dan metode arsitektur baru.
  2. Memeriksa lokasi dan memberikan konsultasi, manajemen kepada klien dan stakeholder lainnya untuk menentukan jenis , gaya dan ukuran bangunan. 
  3. Menyediakan informasi mengenai rancangan, dan perkiraan penggunaan bahan bangunan.
  4. Mempersiapkan dokumentasi proyek, termasuk gambar sketsa dan skala, dan mengintegrasikan unsur-unsur struktural, mekanik dan estetika dalam desain akhir.
  5. Mengidentifikasi dan menemukan pemecahan masalah tentang fungsi dan kualitas interior bangunan dan membuat desain, gambar dan rencana yang diperlukan.
  6. Memantau kerja konstruksi atau rehabilitasi untuk memastikan kesesuaian dengan spesifikasi dan standar kualitas.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 102. Arsitektur dan Kontruksi
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian- Artistik. Orang model orientasi artistik ini ditandai dengan berbagai macam tugas dan masalah yang memerlukan interpretasi atau kreasi bentuk-bentuk artistik melalui cita rasa, perasaan dan imajinai. Orientasi artistic lebih menitikberatkan pada  ekspresi diri dan menghindari keadaan yang bersifat intrapersonal, keteraturan, atau keadaan yang menuntut ketrampilan fisik.
Nilai Pekerjaan – merancang, mengembangkan dan membuat metode arsitektur baru, mengawasi kerja kontruksi, membuat dan memecahkan masalah desain bagunan.
Keterampilan – Interpretasing: menemukan ide baru dalam desain rumah dan konstruksi.
Kemampuan - kognitif: perancangan bangunan, menejemen produksi, desai interior dan muka bangunan. Psikomotor: tidak membutuhkan kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: jeli melihat kecacatan konstruksi.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: menerima dan membuat informasi konstruksi. Proses Mental: Merencanakan, mengawasi, dan memimpin. Hasil Kerja: Menyajikan sebuah desai konstruksi bangunan. Interaksi dengan Orang Lain: bekerjasama dengan pekerja lain.
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: dalam ruang kerja. Outdoors: proyek bangunan/infrastruktur.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.
Sekolah Lanjutan – SMK jurusan Teknik Sipil Seluruh SMA jurusan IPA di Kabupaten Klaten.

Psikolog Klinis

110.202. 302.22. Psikolog Klinis
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 5-7 juta




Deskripsi
Psikolog klinis adalah seseorang dengan integrasi ilmu, teori dan pengetahuan klinis untuk tujuan pemahaman, mencegah, dan menghilangkan kesusahan berbasis psikologis atau disfungsi dan untuk mempromosikan subjektif dan perilaku kesejahteraan dan pengembangan pribadi. Inti prakteknya adalah penilaian psikologis dan psikoterapi, meskipun psikolog klinis juga terlibat dalam penelitian, pengajaran, konsultasi, kesaksian forensik, dan pengembangan program dan administrasi. Psikolog klinis membantu orang membuat perubahan positif untuk berpikir dan perilaku mereka. Psikolog klinis bertujuan untuk memahami pikiran dan tindakan klien sehingga dapat bekerja dengan klien untuk mengelola atau mengatasi tekanan psikologis dan meningkatkan kesejahteraan. Tugasnya antara lain: menilai orang (klien) kebutuhan melalui wawancara, tes psikometri dan pengamatan; memutuskan bentuk paling tepat pengobatan, yang bisa termasuk terapi, konseling atau saran; merencanakan program pengobatan dan bekerja dengan klien dalam kelompok atau perorangan; menulis laporan; melakukan penelitian; dan memberikan konseling dan dukungan.

Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 108. Ilmu kesehatan
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – mencegah dan menghilangkan kecenderungan gangguan psikologis atau disfungsi perilaku kesejahteraan.
Keterampilan – Psikologis: melakukan analisis dampak tekanan psikologis dan meningkatkan kesejahteraannya.
Kemampuan - kognitif: ilmu psikologi dan konseling. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: peka terhadap respon tertentu.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil Konseling, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: Memimpin, mengawasi dan mengontrol. Hasil Kerja: perencanaan pengobatan dan memberikan konseling. Interaksi dengan Orang Lain: bekerja sama dengan klien dalam membangun keyakinan positif.
Fisik Kerja Kondisi – Indoors: dalam ruang kerja.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik menjadi Psikolog klinis, setidaknya anda harus melanjutkan studi sampai sarjana dengan konsentrasi psikologi klinis. Untuk melanjutkan pada sekolah SMA, disarankan anda memilih jurusan IPA.

Psikiater

108.202. 302.22. Psikiater
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 5-7 juta


Deskripsi : Psikiater melakukan pemeriksaan medis, menentukan diagnose, menerapkan tenik pengobatan untuk menyembuhkan dan mencegah penyakit cacat rohani. Tugasnya meliputi: mengumpulkan data megenai keluarga pasien, sejarah medis baik jasmani maupun mental pasien, dan gejala-gejala dini yang diketahui dari pasien, keluarganya atau sumber lainnya; memeriksa pasien untuk menentukan keadaan jasmani secara umum sesuai dengan standar medis; memerintahkan pemeriksaan laboratorium dan diagnosa berupa tes khusus lainnya; melakukan penilaian data yang diperolehnya; menentukan jenis, sifat, dan keadaan cacat rohani; merumuskan program penyembuhan; memberikan petunjuk penyembuhan kepada pasien menggunakan terapi somatic, kelompok atau lingkungan dan berbagai jenis metode terapi psikologis dan medis.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 108. Ilmu kesehatan
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – melakukan pemerikasaan medis, diagnosa dan penyembuhan mental.
Keterampilan – Medis: mengumpulkan dan mendiagnosa permasalahan terkait kesehatan mental pasien.
Kemampuan - kognitif: ilmu kesehatan psikologis. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: peka terhadap kebutuhan pasien.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil analisis pasien, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: Mengawasi dan mengontrol. Hasil Kerja: memberikan petunjuk penyembuhan pasien. Interaksi dengan Orang Lain: berinteraksi dengan pasien dan mengumpulkan informasi dari keluarga pasien.
Fisik Kerja Kondisi – Indoors: dalam ruang kerja, berinteraksi dengan pasien yang mengalami gangguan mental.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Seluruh SMA jurusan IPA di Kabupaten Klaten.

Perencana kota dan Wilayah

107.202. 302.21. Perencana kota dan Wilayah
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 5-7 juta

Deskripsi : 
Perencana tata kota dan wilayah mengembangkan, mengimplementasikan rencana dan kebijakan untuk pengendalian penggunaan lahan perkotaan dan pedesaan. Melakukan penelitian dampak faktor ekonomi, lingkungan dan sosial yang mempengaruhi penggunaan lahan dan arus lalu lintas. 

Tugas Utama Perencana Kota dan Wilayah adalah:

  1. Merencanakan tata letak dan pengembangan daerah perkotaan; 
  2. Mengumpulkan dan menganalisa data ekonomi, hukum, politik, budaya, demografis, sosiologis, fisik dan faktor lingkungan yang mempengaruhi penggunaan lahan; 
  3. Melakukan perundingan dengan pihak pemerintah yang berwenang, masyarakat dan spesialis dalam bidang-bidang tertentu seperti arsitek, perencana, ahli ilmu sosial lingkungan dan hokum; 
  4. Menyusun dan merekomendasikan penggunaan dan pengembangan tanah dan menyajikan rencana gambar dan grafik, program dan desain untuk kelompok dan individu; 
  5. Memberi saran kepada pemerintah, perusahaan dan masyarakat tentang isu-isu perencanaan kota dan regional dan proposal;
  6. Meninjau dan mengevaluasi laporan dampak lingkungan; 
  7. Merencanakan tata letak dan mengkoordinasi pengembangan daerah perkotaan; 
  8. Merencanakan dan mengembangkan lahan untuk taman, sekolah, lembaga, bandara, jalan raya dan proyek terkait, dan untuk perumahan dan industry yang bersifat komersil; 
  9. Merencanakan dan memberi saran tentang rute dan kontrol lalu lintas jalan dan sistem transportasi umum untuk efisiensi dan keselamatan.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 107. Pemerintah dan Administrasi Publik
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – merencanakan dan mengimplementasikan perencanaan kota dan kebijakan pengendalian lahan perkotaan dan pedesaan.
Keterampilan – Teknik Tata Kota: melakukan penelitian dan memberikan saran tentang faktor ekonomi, lingkungan sosial yang berpengaruh terhadap penggunaan lahan.
Kemampuan - kognitif: tata kota dan wilayah. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: tidak memiliki kriteria khusus.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil analisis penelitian, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: Memimpin, mengawasi dan mengontrol. Hasil Kerja: pengembangan dan analisis kesehatan lingkungan. Interaksi dengan Orang Lain: melakukan survei dampak lingkungan sosial budaya dan koordinasi pihak terkait.
Fisik Kerja Kondisi – Outdoors: survei lapangan, di kota-kota atau desa-desa.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi Perencana kota dan wilayah, anda dapat melanjutkan studi dengan mengambil konsentrasi pada jurusan tata kota dan pembangunan perkotaan. Anda dapat menemukan pada sekolah pembangunan atau SMK Pembangunan.

Ahli Matematika

115.202. 302.21. Ahli Matematika
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 5-7 juta




Deskripsi
Ahli Matematika adalah orang yang bertugas mengembangkan dan memperbaiki teknik matematika. Mempelajari teori dasar aljabar, geometri, teori angka, logika dan cabang matematika lain.
Ahli matematia diharuskan melakukan eksperimen untuk memperoleh cara baru mengenai prinsip dan teknik matematika terapan atau mengembangkan dan menyempurnakan metodologi matematika untuk diterapkan dalam penelitian ilmiah, proyek keteknikan, perencanaan strategi militer, pengolahan data elektronik dan pengambilan keputusan pimpinan.

Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 115. Penelitian Ilmiah, Teknik dan Matematika
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – melakukan penelitian, melakukan eksperimen untuk mendapatkan teori baru dan teknik matematika terapan, serta mengembangkan dan menyempurnakan metodelogi matika yang sebelumnya..
Keterampilan – Sains: melakukan penelitian dan dan memperbaiki teknik yang ada.
Kemampuan - kognitif: logika matematika. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: tidak memiliki kriteria khusus.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil analisis penelitian, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: Memimpin, mengawasi dan mengembangkan. Hasil Kerja: pengembangan metodelogi matematika terapan. Interaksi dengan Orang Lain: tidak banyak aktifitas dengan orang lain.
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: dalam ruang kerja.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - kurang dari satu tahun dan lebih dari dua tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan Apabila tertarik untuk menjadi seorang ahli matematika, anda dapat melanjutkan studi pada sekolah SMA dengan jurusan IPA atau asuk pada sekolah SMK dengan konsentrasi pada jurusan Matematika.

Ilmuwan Lingkungan dan Spesialis

115.202. 302.21. Ilmuwan Lingkungan dan Spesialis
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 5-7 juta



Deskripsi : 
Ilmuwan lingkungan mengukur dan mencatat fitur lingkungan dan mempelajari, menilai dan mengembangkan metode pengendalian atau meminimalkan efek berbahaya dari aktivitas manusia terhadap lingkungan. merencanakan dan melakukan penelitian sifat fisik dan biologis lingkungan; melakukan pekerjaan laboratorium; memantau dampak lingkungan dari kegiatan pembangunan; melakukan penelitian dan mempersiapkan proposal untuk meminimalkan dampak dari proses industri, pertanian dan perkotaan terhadap lingkungan; mengembangkan rencana konservasi; menyelidiki dan melaporkan pelanggaran pedoman lingkungan; membantu dalam keadaan darurat lingkungan, seperti tumpahan bahan kimia dan kecelakaankimia; menganalisis polutan, mengidentifikasi sumber-sumber dan menilai dampaknya terhadap lingkungan; memonitor efek dari polusi dan degradasi lahan, dan merekomendasikan cara-cara pencegahan dan pengendalian; merehabilitasi lahan, air dan udara; bernegosiasi dengan, dan memberikan saran kepada, industri, pemerintah dan masyarakat terkait masalah lingkungan, seperti manajemen, penggunaan kembali atau pembuangan bahan berbahaya ; membantu pengembangan kebijakan, strategi dan kode etik lingkungan.

Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 115. Penelitian Ilmiah, Teknik dan Matematika
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – melakukan penelitian, mempelajari kesehatan lingkungan, menyusun standar dan kebijakan kesehatan lingkungan.
Keterampilan – Kesehatan: melakukan penelitian dan menyusun kebijakan tentang kesehatan lingkungan. Mencegah pencemaran lingkungan.
Kemampuan - kognitif: ilmu kesehatan lingkungan. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: tidak memiliki kriteria khusus.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil analisis penelitian, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: Memimpin, mengawasi, mereapkan kebijakan dan mengontrol. Hasil Kerja: kebijakan dan standarisasi kesehatan lingkungan. Interaksi dengan Orang Lain: sosialisasi kesehatan lingkungan pada kelompok masyarakat dan wilayah-wilayah yang berpotensi mengalami kerusakan lingkungan.
Fisik Kerja Kondisi – Indoors: dalam laboratorium. Outdoors: wilayah-wilayah yang berpotensi mengalami kerusakan lingkungan. Berpotensi terjangkit bakteri dan penyakit.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi ilmuwan lingkungan, anda dapat melanjutkan studi ke sekolah yang menyediakan program studi IPA khususnya ilmu lingkungan untuk pendidikan pada perguruan tinggi.

Ahli Fisika

115.202. 302.21. Ahli Fisika
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 5-7 juta



Deskripsi: Ahli fisika merupakan seseorang yang melakukan penelitian dan mengembangkan konsep, teori, instrumentasi, berkaitan dengan ilmu fisika.

tugas ahli fisika secara umum meliputi:

  1. Melakukan eksperimen, tes dan analisis untuk meneliti struktur dan sifat bahan, perubahan dan penyebaran energi, hubungan antara benda dan energi, panas, sinar, suara, listrik dan magnit, elektronika dan fisika atom.
  2. Mengadakan eksperimen guna menemukan dan mengembangkan teori fisika di bidang industri, militer, kedokteran dan lainnya.
  3. Menyusun teori baru berikut penjelasannya. dan,
  4. Menyiapkan makalah ilmiah.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 115. Penelitian Ilmiah, Teknik dan Matematika
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – melakukan penelitian, mengembangkan dan meningkatkan konsep teori, dan metode operasional yang berhubungan dengan bidang keilmuan fisika.
Keterampilan – Sains: melakukan penelitian bidang struktur dan sifat benda, energi, atom, dan mengadakan eksperimen untuk menemukan produk yang berguna pada bidang industri, militer, kedokteran, dan lainnya.
Kemampuan - kognitif: ilmu fisika. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: tidak memiliki kriteria khusus.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil analisis penelitian, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: merencanakan dan mengembangkan. Hasil Kerja: penerapan ilmu pada bidang industri, militer, dan kedokteran. Interaksi dengan Orang Lain: tidak banyak aktifitas dengan orang lain..
Fisik Kerja Kondisi – Indoors: didalam laboratorium, berpotensi terkena radiasi berbahaya.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang fisika, anda dapat melanjutkan studi pada sekolah SMA dengan jurusan IPA yang berkonsentrasi pada keilmuan Fisika.

Ahli Astronomi

115.202. 302.21. Ahli Astronomi
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 4-6 juta




Deskripsi : 
Ahli astronomi adalah seseorang yang mempelajari, mengobservasi dan menafsirkan benda di ruang angkasa guna meningkatkan pengetahuan ilmiah dan mengembangkan penerapan praktis seperti navigasi dan eksplorasi ruang angkasa. 

Tugas utama seorang ahli astronomi adalah: 

  1. Mempelajari tata surya, sistem perbintangan dan satelitnya serta gejala lain yang terhampar dilangit dengan menggunakan teleskop optik dan radio yang dilengkapi dengan pemotret, spektrometer, radiometer, fotometer, mikrometer dan peralatan khusus guna menentukan karakteristiknya seperti ukuran, kelompok, bentuk, susunan, struktur, temperatur, cahaya serta gerakan-gerakan benda langit.
  2. Menaksir posisinya serta menghitung benda-benda dilangit dan menyediakan tabel-tabel matematis guna dipergunakan oleh navigator udara dan laut.
  3. Menunjukkan posisi relatif dari bumi berdasarkan posisi tertentu dari matahari, bulan, planit dan bintang.
  4. Melakukan penelitian mengenai masalah-masalah perbintangan dan pergerakan benda langit.

Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 115. Penelitian Ilmiah, Teknik dan Matematika
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – melakukan penelitian, mempelajari tata surya dan ilmu perbintangan guna keperluan ekspedisi luar angkasa, pemasangan orbit satelit dan penetapan kalender.
Keterampilan – Sains: melakukan penelitian dan membuat teori berkaitan dengan tata surya.
Kemampuan - kognitif: ilmu perbintangan. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: tidak memiliki kriteria khusus.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil analisis penelitian, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: Memimpin, mengawasi dan pengembangan. Hasil Kerja: peningkatan ilmu pengetahuan ilmiah bidang astronomi. Interaksi dengan Orang Lain: tidak banyak aktifitas dengan orang lain..
Fisik Kerja Kondisi – Indoors: dalam laboratorium. Outdoor: pengamatan langsung terhadap benda langit.
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari tiga tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang ahli astronomi, anda dapat melanjutkan studi pada sekolah SMA dengan jurusan IPA dengan konsentrasi pada keilmuan Fisika atau ilmu perbintangan.

Ahli Statistik

115.202. 302.21. Ahli Statistik
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 4-6 juta




Deskripsi
Ahli statistika (umum) adalah orang yang melakukan penelitian untuk mengembangkan metoda statistik baru atau menyempurnakan metode yang sudah ada. 

Secara rinci tugas ahli statistika adalah: 

  1. Menyempurnakan, memberikan saran mengenai penerapan metoda statistik, merencanakan dan melakukan survei statistik. 
  2. Menyusun, menganalisis dan menginterprestasikan data statistik. 
  3. Mempelajari teori matematika dan mengembangkan metoda matematika baru.
  4. Menjelaskan kegunaan suatu metoda statistik untuk keperluan tertentu. 
  5. Merencanakan penelitian statistik lain,  menulis dan melaporkan masalah metodologis, disain, pelaksanaan dan hasil survei, interpretasi dan evaluasi data, dan masalah yang berkaitan dengan itu.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 115. Penelitian Ilmiah, Teknik dan Matematika
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – melakukan penelitian dan pengembangan metode statistik baru.
Keterampilan – Logika: memahami logaritma dan metode analisis data yang efisien.
Kemampuan - kognitif: ilmu matematika. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: tidak memiliki kriteria khusus.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil penelitian, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: analisis dan pengembangan. Hasil Kerja: metode statistika baru dan penyempurnaannya. Interaksi dengan Orang Lain: tidak banyak aktifitas dengan orang lain..
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: Ruang kerja. Berhadapan dengan angka dan data statistik
Pengalaman - Membutuhkan pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang Ahli Statistik, disarankan anda melanjutkan studi pada sekolah SMA dengan jurusan IPA atau SMK dengan konsentrasi pada keilmuan matematika.

Ahli biologi

115.202. 302.21. Ahli biologi
● Pendidikan: Sarjana
● Pendapatan Perbulan: Rp 5-7 juta



Deskripsi
Ahli biologi adalah seseorang yang bekerja untuk melakukan penelitan mengenai segala bentuk kehidupan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan hayati dan mengembangkan pengetahuan terapan diberbagai bidang ilmu seperti kedokteran dan pertanian. 

Tugas utama seorang ahli biologi meliputi : 

  1. Merencanakan studi lapangan dan laboratorium mengenai asal, perkembangan, fungsi, susunan penyebaran, lingkungan dan antar hubungan dan aspek bentuk kehidupan lainnya.
  2. Mengamati karakteristik dan tingkah laku bentuk kehidupan alam lingkungan mereka.
  3. Mengidentifikasikan specimen untuk membantu studi mengenai perkembangannya, penyakit dan permasalahan lain.
  4. Membuat dan mempersiapkan laporan mengenai penemuan yang dapat digunakan diberbagai bidang ilmu seperti kedokteran, pertanian dan farmasi.
Lokasi Kerja-Ketertarikan Lokasi: 115. Penelitian Ilmiah, Teknik dan Matematika
Golongan Jabatan: 302. Tenaga Profesional
Tipe Kepribadian-Investigatif. Orang model orientasi intelektual dalam lingkungan nyatanya selalu ditandai dengan tugas yang memerlukan berbagai kemampuan abstark, dan kreatif. Bukan tergantung kepada pengamatan pribadinya. Untuk dapat memecahkan masalah yang efektif dan efisien diperlukan intelejensi, imajinasi, serta kepekaan terhadap berbagai masalah yang bersifat intelektual dan fisik.
Nilai Pekerjaan – melakukan penelitian, uji coba laboratorium sebagai pengembangan dunia kedokteran dan pertanian.
Keterampilan – Sains: melakukan penelitian dan menyususn standarisasi kerja yang berkaitan dengan bahan berbahaya kimia.
Kemampuan - kognitif: ilmu biologi dan hayati. Psikomotor: tidak memiliki kriteria khusus.  Fisik: tidak memiliki kriteria khusus.  Sensory: tidak memiliki kriteria khusus.
Kegiatan Kerja Umum- Input Informasi: Mengirim dan menerima data hasil penelitian, mengidentifikasi objects dan tindakan. Proses Mental: Memimpin, mengawasi dan mengontrol. Hasil Kerja: pengembangan produk pada bidang kedokteran, farmasi dan pertanian. Interaksi dengan Orang Lain: tidak banyak aktifitas dengan orang lain.
Kondisi Fisik Kerja – Indoors: didalam laboratorium, berpotensi terkontaminasi bakteri/parasit.
Pengalaman - pengalaman kerja yang berkaitan dengan keterampilan, pengetahuan, atau pengalaman bidang yang sama. 
Persiapan Kerja - lebih dari satu tahun dan kurang dari empat tahun pekerjaan.
Pengetahuan – bidang keilmuan yang sama.

Sekolah Lanjutan – Apabila tertarik untuk menjadi seorang Ahli Biologi, anda dapat melanjutkan studi sekolah dengan jurusan IPA dengan konsentrasi pada keilmuan Biolgi.